Ternate, Fakta – Wilayah Maluku Utara diprediksi BMKG masih terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat. Kondisi hujan ini terjadi fluktuatif pada siang, sore dan malam hari, sehingga masyarakat diminta untuk tetap meningkatkan kewaspadaan.
Prakirawan cuaca BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Baabullah Ternate Fahmi Bachdar pada Kamis (29/8/2024) mengatakan, secara umum di wilayah Maluku Utara dalam beberapa hari ke depan masih berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang berpeluang terjadi pada siang, sore dan malam hari.
“Kondisi ini karena terjadi sirkulasi siklonik di Utara Papua yang menyebabkan adanya belokan udara dan pertemuan masa udara terutama di wilayah Halmahera Tengah, Kota Ternate, Halmahera Timur serta Halmahera Utara dan Halmahera Barat.
Disamping itu juga kata Fahmi, Suhu muka laut di wilayah Maluku Utara masih cukup panas 0,5 hingga 2,5 derajat dari normalnya, sehingga menjadi pemicu pertumbuhan awan konvektif yang signifikan pada siang dan sore hari di Kota Ternate, Halmahera Barat, Halmahera Utara, Halmahera Timur serta sebagian Halmahera Tengah.
Kepala masyarakat di Maluku Utara yang tinggal di sekitar bantaran kali atau sungai dan daerah rawan longsor diminta untuk lebih meningkatkan kewaspadaan.
Disamping itu kepada masyarakat pengguna jasa angkutan laut juga para nelayan, nakhoda dan motoris serta perusahaan pelayaran diharapkan untuk selalu memperoleh informasi dan mengupdate kondisi cuaca dari BMKG.
AD/RRI