Uncategorized

Pangdam XVI/Pattimura Kunker Di Wilayah Maluku Utara

×

Pangdam XVI/Pattimura Kunker Di Wilayah Maluku Utara

Sebarkan artikel ini
Suasana Saat Pangdam XIV/Pattimura Tiba Di Bandara Udara
Foto : Suasana Saat Pangdam XIV/Pattimura Tiba Di Bandara Udara Baabullah Tetnate.

 

TERNATE – Faktainvestigasi | Panglima Kodam (Pangdam) XVI/Pattimura, Mayjen TNI Ruruh A. Setyawibawa, S.E., M.M. Senin (01/08/2022)  melakukan kunjungan kerja ke Wilayah Maluku Utara.

Kedatangan Pangdam XVI/Pattimura, Mayjen TNI Ruruh A. Setyawibawa, S.E., M.M di Bandara Baabullah Ternate tersebut disambut langsung Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Novi Rubadi Sugito S.I.P., M. Si. beserta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Maluku Utara dan Kota Ternate.

Penyambutan kunjungan perdana di Bumi Moluku Kie Raha tersebut dilaksanakan dengan tradisi adat Joko Kaha atau injak tanah dan tarian soya-soya serta pengalungan bunga.

“Kunjungan kerja di Maluku Utara ini, merupakan kunjunga kerja perdana Mayjen TNI Ruruh A. Setyawibawa, S.E., M.M sejak dilantik sebagai Pangdam XVI/Pattimura ,” Jelas Kapenrem 152/Baabullah Letda Inf Abdul Karim.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua DPRD Maluku Utara, Wakapolda Maluku Utara , Danrem 152/Baabullah, Kabinda Malut, Wali Kota Ternate, Palaksa lanal Ternate, Danlanud Leo Wattimena Morotai, Kejati Malut dan Dandim 1501/ Ternate serta Unsur Forkopimda Lainnya.

(𝑭𝒂𝒊𝒔𝒂𝒍/Penrem 152 )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *